PT.Sorikmas Mining hari Selasa 21 Desember dan Rabu 22 Desember 2021 kembali menyalurkan batuannya kepada masyarakat Desa Muara Batang Angkola dan Masyarakat Desa Hutagodang Muda kecamatan Siabu yang Terdampak bencana Banjir akibat tingginya intensitas Hujan serta naiknya debit air sungai batang gadis.
Bantuan yang diserahkan PT.Sorikmas Mining kepada warga Terdampak banjir berupa paket sembako yakni 5 Kg beras, 2 Kg Gula pasir, 2 Kg Minyak goreng, 1 Dus Air Mineral, 1 pak Kopi dan Mie Instan.
Dikatakan Manager External Relation PT.Sorikmas Mining Ade Hendi usai memberikan bantuan, paket sembako ini diharapkan mampu untuk memenuhi kebutuhan beberapa hari kedepan masyarakat yang Terdampak banjir sambil menunggu pemulihan dan situasi kembali normal seperti biasanya.
“Alhamdulillah 300 paket Bantuan sudah kita salurkan dan semoga bermanfaat untuk warga yg Terdampak banjir”ucapnya
Ade menjelaskan bantuan tersebut untuk masyarakat Desa Muara Batang Angkola sebanyak 170 paket dan Desa Hutagodang Muda sebanyak 130 paket Sembako. “ mudah – mudahan tidak ada yg terlewati karena data kita dapatkan dari kepala desa masing – masing” harapnya.
Terpantau, pembagian paket sembako dari PT.Sorikmas Mining dilakukan Door To Door bersama camat Siabu, Kapolsek Siabu, Danramil Siabu, Kepala desa dan karyawan perusahaan, berjalan mengetuk satu per satu rumah warga yang Terdampak banjir di dua desa ini, terlihat banyak masyarakat khususnya kaum ibu-ibu yang terharu saat menerima bantuan.
Salah satu ibu warga Desa Muara Batang Angkola yang rumahnya tergenang air, terlihat ibu tersebut terharu saat diberikan bantuan oleh salah satu karyawan PT.Sorikmas Mining “ tarimokasih amang Aroroan muyuon, semoga nian i lancarkan Allah rasoki muyu dohot i lancarkon segala urusan ni PT (Terimakasih Anakku atas kedatangan kalian, semoga dilancarkan Allah SWT rezeki kalian dan semoga dilancarkan segala urusan perusahaan)”ucapnya sambil menerima paket bantuan.
Sementara itu, Sofyan Anshori Lubis, Sr Community Relation yang didamping Hendra Rangkuti Community Goverment PT.Sorikmas Mining saat dijumpai di Desa Hutagodang Muda mengatakan selain pembagian paket sembako langsung kepada masyarakat Terdampak banjir, perusahaan sejak kemarin sudah menyediakan fasilitas Air Bersih di Desa Muara Batang Angkola.
Desa Muara Batang Angkola salah satu desa yang seluruh masyarakatnya terdampak banjir, dijelaskan Sofyan “sesuai arahan kepala desa dan permintaan masyarakat mereka kesulitan untuk mendapatkan air bersih, Alhamdulillah perusahaan cepat meresponspon kebutuhan ini”.
“mari kita sama-sama berdoa agar musibah banjir ini cepat teratasi dan tidak menimpa keluarga masyarakat Mandailing Natal kendati cuaca beberapa hari ini masih turun hujan” harap sofyan.
PT.Sorikmas Mining akan menyediakan fasilitas Air bersih untuk masyarakat desa Muara Batang Angkola, kecamatan Siabu sampai situasi pasca banjir kembali normal.